Evaluasi Kualitas Website E-commerce B2B Dengan Pendekatan Model McCall
DOI:
https://doi.org/10.54423/jtk.v5i2.119Keywords:
Kualitas situs, Model Mc Call, B2B Commerce, Evaluasi situsAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menilai dan meningkatkan kualitas website e-commerce B2B yang disebut XYZ (disamarkan atas permintaan pengelola). Karena dalam era digital saat ini, kualitas website e-commerce B2B berperan penting dalam menentukan keberhasilan bisnis.. Penelitian ini fokus pada integrasi feedback pengguna untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang kebutuhan dan ekspektasi mereka, yang berperan penting dalam meningkatkan pengalaman pengguna. Metodologi dalam penelitian menggunakan Focus Group Discussions (FGD) dengan 20 pengguna loyal yang telah berinteraksi dengan website selama dua tahun terakhir. Responden ini dipilih berdasarkan aktivitas pembelian mereka yang konsisten. FGD dilaksanakan untuk mengumpulkan data terperinci mengenai enam aspek kualitas menurut model McCall: keandalan, kegunaan, efisiensi, kebenaran, pemeliharaan, dan portabilitas. Data yang terkumpul dianalisis untuk mengidentifikasi kekuatan dan area yang membutuhkan perbaikan dalam pengelolaan situs. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar pengguna merasa puas dengan aspek kebenaran dan portabilitas, namun beberapa aspek seperti keandalan, kegunaan, efisiensi, dan pemeliharaan masih memerlukan peningkatan. Berdasarkan temuan ini, tim pengembang bersama dengan manajemen pengelola mengakui pentingnya peningkatan berkelanjutan berdasarkan feedback pengguna untuk meningkatkan kinerja situs secara keseluruhan. Saran untuk penelitian mendatang termasuk penggunaan teknologi analisis data besar untuk lebih memahami dan merespons kebutuhan pengguna secara proaktif, sehingga tidak hanya meningkatkan kualitas teknis situs tetapi juga memperkuat hubungan pengguna dengan platform XYZ. Penelitian ini menegaskan bahwa integrasi responsif terhadap feedback pengguna merupakan kunci dalam pengembangan e-commerce B2B yang sukses.
Downloads
References
Al-Qutaish, R. E. (2010). Quality Models in Software Engineering Literature: An Analytical and Comparative Study. Journal of American Science, 6(3), 166–175.
Bayu, H., Brata, A. H., & Soebroto, A. A. (2020). Analisis Pengujian Sistem RAKOON POS Berdasarkan Teori Kualitas McCall. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 4(1), 207–213.
Burge, J. E., Carroll, J. M., McCall, R., & Mistrík, I. (2008). Rationale-Based Software Engineering. Springer.
Cavano, J. P., & McCall, J. A. (1978). A framework for the measurement of software quality. Proceedings of the Software Quality Assurance Workshop on Functional and Performance Issues, 133–139. https://doi.org/10.1145/800283.811113
Fitzpatrick, R. (1996). Software quality: definitions and strategic issues. School of Computing Reports, April, 1–34.
Galin, D. (2018). Software Quality: Concepts and Practice. IEEE.
Hennink, Monique, M. (2014). focus group discussions. Oxford University Press.
Lestantri, I. D., & Rosini, R. (2018). Evaluation of Software Quality to Improve Application Performance Using Mc Call Model. Journal of Information Systems Engineering and Business Intelligence, 4(1), 18. https://doi.org/10.20473/jisebi.4.1.18-24
Levin, M. A., Kalal, T. T., & Rodin, J. (2019). Improving Product Reliability and Software Quality. Wiley.
McCall, J. A., Richards, P. K., & Walters, G. F. (1977). Factors in Software Quality - Volume 1 - Concept and Definitions of Software Quality. Defense Technical Information Center, 1, 2 and 3(ADA049014), 168. http://oai.dtic.mil/oai/oai?verb=getRecord&metadataPrefix=html&identifier=ADA049014
Rafa E. Al-Qutaish, P. (2010). Quality Models in Software Engineering Literature: An Analytical and Comparative Study. Journal of American Science, 6(3), 166–175. http://www.jofamericanscience.org/journals/am-sci/am0603/22_2208_Qutaish_am0603_166_175.pdf
Rizka, C. L. D., Dewi, F. S., & Wicaksono, S. R. (2019). Pengukuran Dan Kualitas Perangkat Lunak Website “Linkedin” Menggunakan Metode Function Point Analysis. JISKA (Jurnal Informatika Sunan Kalijaga), 3(2), 79–83. https://doi.org/10.14421/jiska.2018.32-02
Sadeghzadeh Hemayati, M., & Rashidi, H. (2017). Software Quality Models: A Comprehensive Review and Analysis. Journal of Electrical and Computer Engineering Innovations (JECEI), 6(1), 59–76. https://doi.org/10.22061/JECEI.2019.1076
Singh, J., & Kassie, N. B. (2018). User’s Perspective of Software Quality. Proceedings of the 2nd International Conference on Electronics, Communication and Aerospace Technology, ICECA 2018, Iceca, 1958–1963. https://doi.org/10.1109/ICECA.2018.8474755
Suhari Camara M, A., Aelani, K., & Dwi Juniar S, F. (2021). Pengujian Kualitas Website menggunakan Metode McCall Software Quality. Journal of Information Technology, 3(1), 25–32. https://doi.org/10.47292/joint.v3i1.43
Walkinshaw, N. (2017). Software Quality Assurance. Springer International Publishing. https://doi.org/10.1007/978-3-319-64822-4
Wicaksono, S. R. (2021). Evaluasi Kualitas Perangkat Lunak. Seribu Bintang. https://doi.org/10.5281/zenodo.7894259
